post-image

Penyerahan Bantuan Logistik PB di Jl. RE Martadinata Kota Samarinda

Kepala Pelaksana BPBD Prov. Kaltim (Drs. Agus Tianur, M.Si) didampingi Kalaksa BPBD Kota Samarinda (Suwarso, A.Ks, M.Si), Kadis Damkar dan Penyelamatan Kota Samarinda (Hendra AH, SH ), menyerahkan santunan berupa bantuan Logistik PB kepada korban bencana kebakaran pemukiman melalui Ketua RT 9 (Ramadhan) yang terjadi pada tanggal 6 Januari 2024 lalu di Jl. RE. Martadinata RT 9, Gang Tukang, Kelurahan Teluk Lerong Ilir, Kecamatan Samarinda Ulu. (9/1/24)



Kalaksa BPBD Prov. Kaltim pada saat menyerahkan bantuan menyampaikan dalam rangka meringankan beban kepada masyarakat yang menajadi korban bencana kebakaran pemukiman, semoga ditabahkan dan sabar dalam menghadapi musibah atau cobaan ini dan ini peringatan juga agar kita tetap waspada dan berhati – hati terhadap api (Bencana Kebakaran). Dan kami juga menyampaiakan Salam Hormat dari PJ Gubernur dan Sekda Prov Kaltim kepada pemerintah kota Samarinda dan Masyarakat yang menjadi Korban Bencana Kebakarana atau pun masyarakat sekita. Dan Inilah bantuan yang kami serah kan bersama para relawan, terimakasih kepada Semua Relawan yang telah berkomitmen dan kosisten dalam membantu dalam Kebencanaan di Provinsi Kalimantan Timur ini.


Adapun bantuan yang diserahkan berupa, Makanan siap saji, selimut, popok dewasa, perlengkapan balita dan dewasa, Valbet, dll. Penyerahan ini juga diserahkan langsung oleh Relawan Kota Samarinda (Relawan Info Taruna Samarinda/ITS, Relawan Gabungan Samarinda/Regas, Relawan MDMC, Relawan Pelopor Pemersatu Gabungan Relawan/Portugal Rescue, dan Senkom Mitra Polri. Turut hadir dilokasi penyerahan ini Analis Kebijakan Ahli Muda BPBD Prov Kaltim (Sugeng Priyanto, S.Hut., M.Si), Lurah Teluk Lerong Ilir (Arie Paramita, SE, MM), Babinsa Kel. Teluk Lerong Ilir (Serma Sarjono), Babinkamtibmas Kel. Teluk Lerong Ilir (Aiptu Abdul Tayib).