post-image

Rapat Penutupan Patroli Operasi Udara Kebakaran Hutan dan Lahan di wilayah Kalimantan Timur

BPBD Provinsi Kalimantan Timur melalui Bidang Kedaruratan dan Logistik menyelenggarakan rapat penutupan Patroli Operasi Udara Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di wilayah Kalimantan Timur, Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid, dengan sebagian peserta hadir secara langsung dan sebagian lainnya mengikuti melalui platform Zoom. (21/11/24)

 

Rapat ini bertujuan untuk mengevaluasi hasil patroli operasi udara yang telah dilakukan selama periode penanganan Karhutla tahun ini. Selain itu, rapat juga membahas langkah-langkah strategis untuk meningkatkan efektivitas pengendalian Karhutla di masa mendatang, termasuk koordinasi lintas sektor dan penguatan sarana prasarana penanggulangan bencana.

 

Dalam kesempatan tersebut,  Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Kedaruratan dan Logistik (  Sugeng Priyanto S.Hut., M.Si.) menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan patroli udara, termasuk tim operasional, BPBD Kabupaten/Kota, serta Relawan yang turut aktif dalam upaya penanganan Karhutla.

Dengan berakhirnya rapat ini, BPBD Prov. Kaltim menegaskan komitmennya untuk terus bekerja sama dengan semua pihak dalam upaya penanganan Karhutla, demi menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan masyarakat di wilayah Kalimantan Timur. (upi)